Senin, 20 Desember 2010

Film Yogi Bear 3D

Yogi Bear 3D (Movie 2010)

Yogi Bear 3D 2010Metrotainment.net – Mayor Brown (oleh Andrew Daly) si pemilik Jellystone Park berencana untuk menutup dan menjual taman bermainnya setelah mengetahui sedikitnya keuntungan yang dia peroleh akhir-akhir ini.
Ini berati penghuni taman tidak akan dapat lagi tinggal dan merasakan suasana alam liar yang diberikan oleh taman ini, dan parahnya lagi terjadi pada Yogi (oleh Dan Aykrodyd) dan Boo Boo (oleh Justin Timberlake) yang sama sekali tidak punya rumah lain selain taman yang masih dia tempati saat ini.
Akhirnya Yogi yang dibantu oleh Boo Boo harus berjuang bersama Si Pemburu Smith (Tom Cavanagh), untuk menemukan cara menyelamatkan Jellystone Park dari kebangkrutannya. Sehingga dengan ini dia tetap bisa menyebut dirinya si beruang “yang lebih pintar dari beruang lainnya”.

Yogi Bear Movie 2010
Yogi Bear Movie 2010
Review
Para pecinta film keluarga pasti sangat antusias dengan kehadiran si beruang Yogi ini.
Yogi Bear merupakan sebuah film animasi keluarga yang diadaptasi dari serial televisi Hanna-Barbera dengan judul yang sama.
Film ini diproduksi pertama kali pada tahun 1960, dan kini kembali hadir dengan dengan nuansa 3Dyang lebih menawan.
Disini Yogi tetap masih menganggap bahwa dirinya “lebih pintar dari beruang lain”, semua itu dia buktikann dengan kemampuannya menggunakan kecerdasan otaknya dalam menghadapi beberapa kondisi genting yang muncul dalam film ini.
Perjalanan liar melalui sungai yang amat deras sampai dengan sebuah penerbangan yang membahayakan, semua itu dia lakukan dengan menimbulkan kesan tegang sekaligus lucu.
Selain itu film ini juga tetap mempersembahkan rutinitas yang sama seperti pada program televisi aslinya, termasuk beberapa candaan-candaan khas sering mereka persembahkan.
Tapi walaupun demikian musibah tetap terjadi, si beruang berdasi ini kembali harus memeras otaknya untuk menyelamatkan Jellystone dan juga membantu pemburu Smith dalam pencegahan penebangan liar.
Yogi Bear Movie - Warner Bros Pictures
Yogi Bear Movie - Warner Bros Pictures
Sebuah pesan tentang lingkungan, alam dan kerusakan alam akibat teknologi tersirat dengan baik pada film ini. Semoga semua itu bisa ditangkap dengan baik oleh kita semua yang menonton film ini^^
Meskipun sedikit klise, namun dengan efek 3D berkualitas yang disajikan sepertinya mampu membius seluruh penonton yang mayoritas adalah anak-anak.
Seluruh karakter yang bertebaran di taman ini sepertinya mampu membuat para pencinta film keluarga terpuaskan, termasuk adegan romantisme yang dilakukan oleh Smith bersama dengan seorang wanita di pengarsipan.
Yogi Bear - Tom Cavanagh And Anna Faris
Yogi Bear - Tom Cavanagh And Anna Faris
Okey, secara keseluruhan, bagi keluarga yang ingin memberikan tontonan yang menarik dan layak untuk ditonton oleh keluarganya terutama sang anak, film ini sangat tepat untuk mereka.
Namun untuk yang diluar itu, sepertinya film ini akan sedikit membosankan, ceritanya terlalu yang klise untuk ditonton oleh anak usia lebih dari 12 tahun. Karakter boneka bersenyum “lebay” yang bertebaran dimana-mana, membuat film ini murni menjadi film yang hanya layak ditonton anak kecil. Adheswara.
Yogi Bear Movie
Yogi Bear Movie

Yogi Bear

Release Date: December 17, 2010
Studio: Warner Bros. Pictures
Director: Eric Brevig
Screenwriter: Jeffrey Ventimilia, Joshua Sternin, Brad Copeland
Starring: Dan Aykroyd, Justin Timberlake, Tom Cavanagh, Anna Faris, Andy Daly
Genre: Adventure, Animation
Running Time    : 82 min
MPAA Rating: PG (for some mild rude humor)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar